Rabu, 12 Juni 2013

Eka's Profile

        Helllo....:)

        Namaku Eka Noviani. Semarang, kota kelahiranku tanggal 6 November 1996. Saat ini aku bersekolah di SMA Negeri 7 Semarang. Cuman on line nan aja buat ngisi liburan ini hehe

Selasa, 11 Juni 2013

Perpustakaan Sekolah


PERPUSTAKAAN SEKOLAH

Perpustakaan sekolahh ... yappp salah satu ruangan yang ada di setiap sekolah. SMA Negeri 7, sekolahku yang berada di Jalan Untung Suropati itu mempunyai perpustakaan sekolah yang memadai. Segala macam buku pelajaran, buku cerita, novel, komik, majalah, koran dan lainnya tersedia disana. Tersusun rapi di rak buku yang sudah di tata menurut pelajarannya. Kalian bisa memanfaatkan buku-buku tersebut untuk mempermudah belajar kalian.
            Namun, tidak hanya buku-buku yang kita butuhkan, tempat yang rapi dan bersih tentu juga menunjang pengunjung yang senang membaca buku-buku di perpustakaan. Sekolahku mempunyai cara tersendiri untuk tetap menjaga kebersihan perpustakaan dengan cara setiap pengunjung tidak boleh membawa makanan ke perpustakaan. Juga didepan perpustakaan disediakan rak sepatu agar sepatu para pengunjung tidak berserakan di depan perpustakaan sehingga sepatu tertata rapi di raknya.
            Buku merupakan jendela dunia. Tanpa kalian membaca buku, kalian akan buta akan segala pengetahuan dan informasi. Kita tak perlu membeli buku yang mahal untuk menambah pengetahuan, dengan memanfaatkan buku-buku di perpustakaan pun kita sudah mendapatkan pengetahuan. Apakah kalian sudah memanfaatkannya ???

Smansev Goes To Bali


SMANSEV GOES TO BALI

          Yeahhhh ...........
Tepatnya hari Jum’at, tanggal 15 Maret 2013 kemarin, aku beserta kawan-kawan dan guru pendamping melakukan study tour ke Bali. Pukul 07.00 WIB seluruh bus mulai melakukan perjalanannya. Aku berada di bus 2, duduk bersama Regina Herthalia. Perjalanan yang tidak terasa hingga akhirnya kita berhenti di salah satu rumah makan di perbatasan Jawa Tengah dengan Jawa Timur untuk makan siang dan salat Jum’at bagi yang menjalankan. Setelah itu perjalanan dilanjutkan, di dalam bus kita dihibur oleh Krisna Widowati dari kelas XI IPA 2 yang menyumbangkan suara bagusnya. Kita juga melihat pantai yang begitu panjang, bersih dan indah yang berada disebelah kiri jalan dari dalam bus. Sore harinya kita melewati daerah Sidoarjo yang terkena Lumpur Lapindo dan malam harinya kita berhenti di rumah makan daerah Purbalingga untuk makan malam.
Perjalanan pun masih panjang, capeknya badan dan kenyangnya perut membuat aku tertidur pulas hingga pukul 02.00 WIB terbangun karena kita sudah sampai di Pelabuhan untuk menyeberang ke Bali. Setelah melakukan perjalanan di kapal, sekitar pukul 04.30 kita telah sampai diBali...................... 
Pagi pertama di Pulau Bali disambut dengan rintik-rintik hujan. Kita mandi di salah satu rumah makan di Bali dan dilanjutkan sarapan. Tujuan pertama yaitu ke Pasar Sukowati, yahh salah satu pasar yang murah meriah di Bali. Kemudian ke Tanjung Benoa, di Tanjung Benoa aku dan sembilan temanku bersama-sama naik perahu untuk pergi ke Pulau Penyu. Disana terdapat penangkaran penyu, kelelawar, burung-burung yang cantik dan ular.Kalian bisa foto
bersama dengan hewan-hewan tersebut. Setelah makan siang, perjalanan dilanjut ke Garuda Wisnu Kencana yang berisi patung Dewa Wisnu dengan setengah lengan dan Kepala burung Garuda. Selanjutnya ke Pulau DreamLand, walaupun kita hanya sebentar saja, tetapi aku sudah bisa menikmati pantai yang bersih dan indah itu. Kemudian kita makan malam dan perjalanan cussss ke hotel. Sampai di hotel aku langsung mandi dan istirahat bersama Rere, Ghina dan Puteri Ayu .
Pukul 06.00 kita sudah mandi dan bersiap keluar kamar untuuk sarapan bersama teman-teman lainnya di hotel. Hari kedua ini kita full beach .... bermain main air hihi. Tapi, siang harinya kita berbelanja ke Joger dulu. Setelah dari Joger, kita ke Pantai Kuta. Di pantai Kuta aku menato tanganku sebelah kiri bersama Ghina, Ulvie, Itoh, Bety da Rifda. Tiba-tiba kepalaku begitu pusing, badan udah gak kuat buat berjalan. Saat perjalanan ke hotel aku hanya tidur di bus. Sampai di hotel aku langsung mandi, setelah mandi badanku menjadi demam dan kepala sangat pusing, tanpa berkata apa-apa aku segera tidur.
Pagi pun tiba, setelah aku mandi, aku membereskan semua barang-barangku untuk check out dari hotel. Perjalanan dilanjutkan ke Tanah lot dan kemudian ke Bedugul. 
Bedugul ..... pemandangan yang sungguh indah dengan kabut-kabutnya.Menikmati wisata terakhir yaitu Tanah Lot dan Bedugul dengan kondisi badanku yang belum fit. Semuapun sudah terkunjungi, ini saatnya kita melakukan perjalanan untuk pulang ke Semarang. Di bus aku hanya tidur dan tiba-tiba terbangun karena kita sudah sampai di Pelabuhan Gilimanuk. Menikmati perjalanan di kapal selama 45 menit bersama Ghina dan Puteri Ayu. Setelah menyeberang, kita makan malam dan perjalanan pun dilanjutkan.
          Demak ... yah pagi hari ini kita sudah berada di Demak. Berhenti disalah satu rumah makan untuk sarapan. Lalu melanjutkan perjalanan menuju sekolah dan aku pun tiba dirumah pukul 10.00.
Finisheeeddddd, inilah ceritaku, apa ceritamu ?????? :)